TANJUNG REDEB, BERAUKITA- Kepala Staf Komando Daerah Militer VI/Mulawarman (Kasdam VI/Mlw) Brigadir Jenderal TNI Susilo kunjungi Makodim 0902/Berau, dalam rangka penutupan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-118 Tahun Anggaran 2023 yang dilaksanakan oleh Kodim 0902/Berau.
Yang mana kegiatan pelaksanaan TMMD Ke- 118 Kodim 0902/Berau yang sedang berlangsung di Kampung Melati Jaya, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur selama satu bulan hampir selesai. Penutupan akan dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Kampung Melati, pada Kamis 19 Oktober 2023.
Kunjungan Kasdam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Susilo beserta rombongan di Makodim 0902/Berau langsung disambut oleh Dandim 0902/Berau Letkol Inf Dony Fatra bersama Forkompimda dan Para Perwira Staf, Para Danramil jajaran Kodim 0902/Berau, Rabu (18/10/2023) sore.
Sebelum kunjungan ke Makodim 0902/Berau, Kasdam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Susilo beserta rombongan terlebih dahulu disambut oleh Bupati Berau Sri Juniarsih Mas didampingi Dandim 0902/Berau dan Unsur Forkopimda lainnya di Bandara Internasional Kalimarau Kabupaten Berau.
Usai menerima penghormatan dari Danru Jajar Kehormatan kesatrian Kodim 0902/Berau, Kasdam VI/Mulawarman beserta rombongan langsung menuju ke ruangan Commad Center Makodim 0902/Berau dan menerima paparan kegiatan program TMMD Reguler Ke-118 dari Dandim 0902/Berau Letkol Inf Dony Fatra.
Dandim 0902/Berau Letkol Inf Dony Fatra yang juga Dansatgas TMMD ke-118, dalam paparannya menyampaikan, sejak TMMD ke-118 resmi dibuka pada 20 September 2023 lalu banyak kegiatan yang dilakukan diantaranya, pekerjaan fasilitas umum seperti, penimbunan jalan sepanjang 2.000 meter dengan lebar 5 meter, pembangunan 1 unit jembatan beton ukuran 4 x 2 meter, pembangunan 2 unit MCK ukuran 4 x 2 meter, rehab total rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 1 unit, pembukaan lahan baru untuk pertanian seluas 3 hektar, dan pengadaan air bersih untuk masyarakat kampung Melati Jaya, Kecamatan Gunung Tabur.
“Selain itu, kami juga melaksanakan sasaran non fisik seperti, Penyuluhan Bela Negara, Kerukunan Umat Beragama, Bahaya Narkoba, Pertanian dan Peternakan, Hukum, Kamtibmas, KB Kesehatan, Kampanye Kreatif penerimaan prajurit TNI, Karhutla, Perikanan, dan penyuluhan Stunting serta sosialisasi Pemilu. Seluruh pekerjaan saat ini telah mencapai 98 persen rampung selama 29 hari,” tegasnya.
Lebih lanjut Dandim 0902/Berau mengatakan target hasil pekerjaan TMMD ke-118 berkualitas tepat sasaran dan tuntas tepat waktu.
“Tentunya ini dengan dukungan dan kerjasama TNI bersama instansi Pemerintah serta Forkopimda Kabupaten Berau dengan satu tujuan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Kasdam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Susilo menyampaikan dalam sambutannya, ucapan terima kasih kepada Pemkab Berau yang telah mempercayakan secara penuh pembangunan infrastruktur di Kabupaten Berau kepada TNI-AD khususnya Kodim 0902/Berau dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 118 Tahun Anggaran 2023.
“Semoga dengan adanya kegiatan TMMD ini dapat mempererat sinergitas TNI terhadap Pemkab Berau dan Polri serta masyarakat sehingga Kemanunggalan TNI dan Rakyat seyogyanya dapat terwujud dan terpelihara dengan baik,” ujarnya
Tak lupa Kasdam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Susilo juga menitip pesan kepada Dandim 0902/Berau untuk meningkatkan animo, serta pemahaman informasi terkait tata cara dan proses rekrutmen prajurit TNI Angkatan Darat (AD) di wilayah Kodam VI/Mulawarman khususnya Kodim 0902/Berau, Kabupaten Berau. Dan menekankan Netralitas TNI pada Pemilu 2024 mendatang.
“Hal ini sudah berulang kali disampaikan, mulai dari Panglima TNI, hingga saat ini saya Kasdam VI/Mlw menyampaikan ke satuan jajaran. Sekarang tugas kalian para Dansat untuk menegaskan ke anggota. Saya harapkan para Komandan Satuan adakan Jam Komandan untuk menjelaskan netralitas itu, sehingga tidak ada anggota di lapangan yang salah bertindak. Apabila masih ada yang melanggar, maka harus siap dengan sanksi hukum yang berlaku,” tegas Kasdam.
Kunker Kasdam VI/Mulawarman beserta rombongan di Kabupaten Berau akan dilanjutkan besok harinya, Kamis (19/10/2023) dengan kegiatan Upacara Penutupan TMMD ke-118 Kodim 0902/Berau yang akan ditutup secara resmi oleh Kasdam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Susilo di Lapangan Sepakbola Kampung Melati Jaya, Kecamatan Gunung Tabur, Kabupaten Berau. (*/rizal).