GERMANY,BERAUKITASPORT- Timnas Spanyol memastikan tiket ke final EURO 2024. La Furia Roja menaklukkan Timnas Prancis 2-1 dalam duel semifinal yang digelar di Allianz Arena, Munich, Rabu dini hari WIB, 10 Juli 2024.
Prancis unggul lebih dulu di menit 9. Tandukan Randal Kolo Muani bersarang di gawang Spanyol yang dikawal Unai Simon. Dia memanfaatkan umpan silang dari Kylian Mbappe.
Tak ingin menyerah begitu saja, Timnas Spanyol akhirnya bisa menyamakan skor di menit 21. Bocah 16 tahun, Lamine Yamal mencetak gol indah dengan kaki kirinya.
Berawal dari assist Alvaro Morata, tendangan jarak jauh Yamal masuk ke pojok gawang Prancis. Dia menjadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah Piala Eropa.
Dilansir situs resmi UEFA, Yamal menjadi pencetak gol termuda sepanjang sejarah Piala Eropa, dengan usia 16 tahun 362 hari, skor kembali imbang 1-1.
Tak mengendori serangan, Timnas Spanyol pun berbalik unggul 2-1 di menit ke-25. Dani Olmo mengecoh pemain Prancis dan melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti, yang laju bola mengenai Jules Kounde sebelum masuk ke gawang.
Prancis tampak kesulitan mencari gol balasan untuk menyamakan skor. Serangan cepat pasukan Didier Deschamps kerap cepat disetop Spanyol sebelum masuk ke sepertiga akhir.
Tak ada gol dalam waktu sisa babak pertama. Spanyol pun memimpin 2-1 atas Prancis hingga turun minum dan melaju ke babak final menunggu pemenang antara timnas belanda yang bertemu timnas Inggris. (*).