TANJUNG REDEB, HARIAN UTAMA- Ketua DPRD Berau, Madri Pani memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Dirut RSUD Dr. Abdul Rifai atas inovasi dan kreatifitasnya, sehingga RSUD Abdul Rifai memiliki Unit Dialisis (alat Pencuci darah).
“Sekali lagi ucapkan terima kasih kepada Dirut RSUD Abdul Rifai yakni Dr Jusram, dengan adanya alat Pencuci darah ini masyarakat dapat terbantu. Kebetulan saat kita lakukan peninjauan tadi, ada kurang lebih 6 orang warga yang sudah dilayani untuk cuci darah,” ujar Madri.
“Tentu dengan adanya alat ini bisa mengurangi beban masyarakat kita. Yang dulunya mereka harus pergi keluar daerah atau berangkat jauh meninggalkan sanak dan keluarga sekarang mereka tidak jauh-jauh lagi karena sudah ada alat cuci darah di Berau sehingga dapat berkumpul dengan keluarganya di berau,” tambah Madri. Kamis (20/07/2023).
Madri pun berharap kedepannya, alat cuci darah ini dapat dirawat dan dijaga sehingga pelayanan kesehatan kepada masyarakat dapat lebih maksimal.
“SDMnya juga tetap harus ditingkatkan, kita kan banyak pihak ketiga yang bisa di instruksikan Bupati untuk mensuport apabila ada masalah atau kendala terjadi pada alat cuci darah ini. Ya, tinggal bagaiman Dirut berinovasi dan berkreativitas dan bekerja lebih bagus. Mudah- mudahan beliau tetap sehat dan apa yang kita cita-citakan pada hari ini bisa tercapai,” pungkas Madri. (*/rizal).