SAMBALIUNG, BERAUKITA- Pemkab dan SMA Negeri 4 Berau sambut kedatangan para Dewan juri, Tim visitasi, serta pendamping dari perpustakaan nasional Republik Indonesia (RI).
Kedatangan Tim ini karena Perpustakaan Garden Library Puri (Garlip) SMA Negeri 4 Berau lolos dalam nominasi enam besar pada klaster III lomba perpustakaan SMA/SMK/MA terbaik tingkat nasional tahun 2024.
Dalam sambutannya, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Keuangan dan SDM Sekkab Berau, Jaka Siswanta menuturkan, Atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau ia mengucapkan selamat datang kepada para dewan juri, Tim visitasi, serta pendamping dari perpustakaan nasional Republik Indonesia (RI).
“Selamat datang di Kota Sanggam, Bumi Batiwakkal, Kabupaten Berau. Tentu, menjadi suatu kehormatan sekaligus kebanggaan bagi kami, Perpustakaan SMA Negeri 4 Berau berhasil menjadi salah satu nominator perpustakaan SMA/SMK terbaik di Indonesia,” tuturnya.
Dirinya sangat berharap, kegiatan visitasi ini akan semakin membangkitkan semangat bersama dalam mewujudkan perpustakaan sekolah di Kabupaten Berau yang layak kunjung dan mampu memfasilitasi kebutuhan literasi bagi generasi
“Tentunya, ini merupakan buah dari kerja keras kita semua, khususnya jajaran Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Berau, Dinas Pendidikan Kabupaten Berau, Asosiasi Tenaga Perpustakaan Sekolah Indonesia Kabupaten Berau, Ikatan Pustakawan Kabupaten Berau, Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca Berau, dan seluruh perangkat terkait,”
Melalui kesempatan yang berbahagia ini, atas nama Pemerintah Kabupaten Berau, ia mengucapkan terima kasih, apresiasi, dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh instansi maupun lembaga yang turut berkontribusi untuk kemajuan perpusataan dan menyukseskan pembudayaan literasi di daerah ini.
“Mudah-mudahan prestasi ini dapat kita jadikan pelecut semangat untuk berkinerja lebih baik lagi,” harapnya.
Selanjutnya, ia juga menyampaikan perasaan bangga kepada sivitas SMAN 4 Berau atas pencapaian yang telah diraih. Kita semua tentu mendoakan, semoga Perpustakaan SMAN 4 Berau menjadi yang terbaik, sebagaimana usaha-usaha terbaik yang telah kita laksanakan.
“Saya juga memohon doa dan dukungan dari para Dewan Juri untuk keberhasilan SMAN 4 Berau. Sebab, doa dari dewan juri insyaallah makbul. Kami berharap, Perpustakaan SMAN 4 akan mendapatkan penilaian terbaik dan meraih prestasi terbaik,” imbuhnya.
Lebih lanjut ia berpesan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Dinas Pendidikan, bersama perangkat terkait untuk senantiasa melakukan pembinaan dan pendampingan kepada warga sekolah dan masyarakat, sebagai wujud tanggung jawab kita selaku pemerintah daerah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
“Tentu, kami juga sangat mengharapkan RI dan Dinas dukungan dari Perpustakaan Nasional Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Timur agar pelaksanaan kebijakan maupun program yang berkenaan dengan pembinaan dan pencerdasan dapat sebagaimana mestinya,” pungkasnya. (*/rzl).