SAMBALIUNG, BERAUKITA– Dalam rangka untuk membangun karakter murid didik, Koramil 0902-05/Sambaliung berkolaborasi dengan PT. Pama Persada Nusantara Distrik BRCG, Bhabinkamtibmas Polsek Sambaliung, dan Dinas Pendidikan Kabupaten Berau gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di SMP Negeri 03 Sambaliung, Kampung Gurimbang, Kecamatan Sambaliung, Kabupaten Berau, pada Jum’at (8/9/2023).
Babinsa kampung Gurimbang Sertu Sem David Ullo yang bertugas sebagai pemberi materi bela negara kepada siswa siswi SMP Negeri 03 Sambaliung. Mengatakan, betapa pentingnya meningkatkan Wawasan Kebangsaan bagi Generasi Muda dengan menanamkan Jiwa Bela Negara, Rasa Cinta Tanah Air, Menjaga Persatuan dan Kesatuan, Semangat Gotong Royong, Saling Menghormati antara yang satu dengan yang lain dan Semangat Nasionalisme.
Mereka ini adalah Generasi Muda yang akan menjadi masa depan kita. Kita ingin menanamkan Jiwa Nasionalisme kepada mereka sejak dini.
“Rajinlah beribadah dan mendekatkan diri kepada Tuhan, rajin belajar, dan tetap semangat dalam menimba ilmu agar di masa depan dapat mewujudkan cita-cita dan impian kalian, yang dapat memuliakan keluarga dan orang tua serta memberikan yang terbaik bagi Bangsa dan Negara.” Pesan Babinsa Sertu Sem David Ullo.(*/hms/rizal).