SAMBALIUNG, BERAUKITA- Setelah melakukan proses tepung tawar dan doa bersama di atas jembatan sambaliung, Kini Pemkab Berau Resmi membuka akses untuk kendaraan roda dua. Kamis (10/08/2023).
Pelepasan kendaraan roda dua ini secara langsung dilakukan oleh Wakil Bupati Berau, H.Gamalis.
Pantauan Beraukita.com di lapangan bahwa masyarakat sangat senang dan antusias menyambut dibukanya kembali akses jalan khususnya bagi kendaraan roda dua. Terlihat antrian kendaraan roda dua hingga mencapai ratusan meter memenuhi badan jalan.
Wabup, Gamalis mengatakan dengan dibukanya jembatan sambaliung ini. Tentu saja akses untuk menuju tanjung redeb-sambaliung menjadi terbuka.
“Ya, walaupun masih ada yang menggunakan ketinting,” bebernya.
Orang nomor dua di Bumi Batiwakkal ini mengungkapkan, untuk akses roda empat diperkirakan bulan September baru dapat melintasi jembatan.
“Yang lebih pasnya saya kira PPK jembatan sambaliung ini yang berkompeten menjawab, kapan tepatnya kendaraan roda empat diperbolehkan untuk melintas,” imbuh Gamalis.
Lanjut Gamalis, pihaknya akan membuatkan rekayasa lalu lintas dari kedua sisi jembatan untuk menghindari terjadinya penutupan kendaraan roda 4 oleh dinas perhubungan.
Kendati demikian, pihaknya juga akan memasang barrier untuk membatasi atau menghalangi kendaraan roda 4 agar tak melintasi jembatan.
“Kita upayakan juga dinas perhubungan, POL PP dan instansi terkait, pihak kepolisian serta TNI dapat menjaga dan mengatur arus lalu lintas sehingga masyarakat kabupaten Berau akan nyaman saat melintas,” pungkasnya. (*/rizal/adv).