TANJUNG REDEB, BERAUKITA – Kapolres Berau, AKBP Steyven Jonly Manopo, memimpin apel persiapan pengamanan gereja dalam rangka perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, di Halaman Apel Mapolres Berau, Minggu 24 Desember 2023.
Kapolres Berau AKBP Steyven Jonly Manopo dalam arahannya menyampaikan pentingnya kesiapan personil dalam mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru. Ada sebanyak 145 personel akan diturunkan untuk melibatkan diri dalam pengamanan gereja di wilayah tersebut.
“Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru, mari lakukan koordinasi yang baik antara kepolisian, TNI, dan instansi terkait. Hal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan Natal di wilayah Berau,” kata Kapolres dalam arahannya.
Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Berau dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat selama momen perayaan Nataru 2023-2024.
“Harapan saya, perayaan ini dapat berlangsung dengan damai dan membawa kegembiraan bagi seluruh warga Kabupaten Berau,” tutup Kapolres. (HUMAS POLRES BERAU)